Sambutan
Sabtu, 19 Apr 2025
  • Selamat Datang di Webiste Resmi MTs Negeri 1 Pringsewu

Istiqomah Menjaga Hafalan, 250 Siswa MTsN 1 Pringsewu diwisuda Tahfidz Al-Qur’an

Diterbitkan : - Kategori : Berita

MTsN 1 Pringsewu (Humas) _ Sebanyak 250 peserta didik kelas IX MTs Negeri 1 Pringsewu resmi diwisuda dalam kegiatan Wisuda Tahfidz Al-Qur’an Angkatan ke-5 yang digelar pada Sabtu, 19 April 2025, bertempat di MTs Negeri 1 Pringsewu. Momen penuh khidmat ini dihadiri oleh para orang tua siswa yang turut mendampingi putra-putri mereka yang telah menyelesaikan hafalan juz 30.

Dari total peserta, tercatat sebanyak 28 siswa berhasil menghafal dua juz, 7 siswa menghafal tiga juz, 4 siswa mencapai hafalan empat juz, dan membanggakan, seorang siswa berhasil menuntaskan hafalan hingga enam juz Al-Qur’an.

Acara wisuda ini turut dihadiri oleh berbagai pejabat penting, antara lain Wakil Bupati Pringsewu, Umi Laila, S.Ag., Plt Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Pringsewu, Drs. H. Marwansyah, Kasi Pendis Kemenag Pringsewu, M. Syakban, S.H., M.H., serta pejabat dari lingkungan Pemkab Pringsewu seperti Kepala Dinas Pendidikan dan Dinas Kesra.

Dalam sambutannya, Kepala MTs Negeri 1 Pringsewu, Drs. H. Nukman, S.Pd., M.M., memberikan pesan penting kepada para wisudawan. “Menghafal Al-Qur’an itu tidak mudah, tapi menjaga hafalan jauh lebih sulit. Maka tetaplah istiqomah dalam menjaga dan mengulang hafalan kalian,” ujarnya dengan penuh semangat.

Senada dengan itu, Drs. H. Marwansyah menyampaikan bahwa pencapaian ini adalah hasil dari sinergi antara siswa, guru, orang tua, dan seluruh stakeholder. “Tanggung jawab menjaga hafalan kini juga menjadi tugas orang tua setelah anak-anak diwisuda,” tambahnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Pringsewu, Umi Laila, S.Ag., menyampaikan pesan inspiratif dalam sambutannya. Ia mengibaratkan para penghafal Al-Qur’an sebagai toples yang telah terisi batu besar. “Meskipun terlihat penuh, toples itu masih bisa diisi dengan pasir, air, bahkan gula. Begitu pula dengan para hafidz, mereka tetap mampu menerima ilmu lainnya, baik ilmu umum maupun ilmu agama,” tuturnya.

Kegiatan wisuda berlangsung dengan penuh haru dan kebanggaan. Para orang tua tampak meneteskan air mata bahagia menyaksikan anak-anak mereka mencapai prestasi yang mulia dalam menghafal Kalamullah. Suasana sakral dan syahdu menjadi penutup indah dari momen bersejarah ini di MTs Negeri 1 Pringsewu. (Sul)

Artikel ini memiliki

1 Komentar

Rahmat Yuniandi
Sabtu, 19 Apr 2025

…. menghafal tidaklah mudah, menjaga hafalan ‘lebih sulit’…

…dan pasti ada yang ‘paling sulit’….

Balas

Beri Komentar