Sambutan
Jumat, 29 Nov 2024
  • Selamat Datang di Webiste Resmi MTs Negeri 1 Pringsewu

Ustadz Andi Sampaikan Pesan Ki Hajar Dewantara

Diterbitkan : - Kategori : Berita

Pringsewu MTsN 1 (Humas), Senin, 17 November 2024 – Dalam suasana khidmat, Bapak Rahmat Yuniandi, S.Ag, yang akrab disapa Ustadz Andi, menyampaikan amanat penting sebagai Pembina Upacara di MTs Negeri 1 Pringsewu. Guru Bahasa Arab yang dikenal penuh hikmah ini menyampaikan pesan filosofis mendalam dari Pahlawan Nasional Ki Hajar Dewantara.

Ustadz Andi mengingatkan kembali tiga semboyan yang abadi dari Ki Hajar Dewantara: Ing ngarso sung tulodo, Ing madyo mangun karso, dan Tutwuri handayani. “Jika kita berada di atas sebagai pemimpin, jadilah teladan yang baik. Ketika berada di tengah, jadilah motivator yang menginspirasi. Dan saat di belakang, jadilah pendorong yang memberikan dukungan,” ungkapnya.

Beliau menegaskan bahwa nilai-nilai ini tetap relevan untuk diaplikasikan dalam berbagai aspek kehidupan. “Tidak hanya dalam dunia pendidikan, tetapi juga dalam kehidupan bermasyarakat dan berkeluarga, prinsip ini mengajarkan kita untuk selalu memberi pengaruh positif di mana pun posisi kita,” tambah Ustadz Andi.

Selain menyampaikan pesan Ki Hajar Dewantara, Ustadz Andi juga mengajak seluruh peserta untuk introspeksi diri. “Orang yang beruntung adalah yang memperbaiki kesalahan agar menjadi lebih baik ke depan,” tuturnya dengan nada penuh semangat.

Amanat ini diakhiri kata-kata bijak ustadz Andi “Taburan prestasi tidak boleh lupa diri, setiap prestasi harus kita syukuri, banggalah telah menjadi bagian dari MTs Negeri 1 Pringsewu dengan cara memberikan hal terbaik yang kita mampu” Pungkasnya. (Sul)

Artikel ini memiliki

0 Komentar

Beri Komentar